
lenterainspiratif.id | Ayam Bangkok – Ayam aduan berjenis Phama Mahwing berusia 16 bulan dengan gelar tiga kali kemenangan secara beruntun akhirnya dijual dengan harga penawaran satu juta baht atau setara dengan 468 juta rupiah. ayam tersebut merupakan ayam milik Sum-an yang berasal dari persilangan ayam jantan Thailand dan Myanmar.
Pantas saja Para penggemar sabung ayam sangat digemparkan dengan ayam aduan termahal yang harganya sangat fantastis tersebut. Mereka berbondong-bondong ke peternakan ayam aduan (Sum-an fighting cock farm) yang terletak di distrik Saraphi di provinsi utara Thailand untuk melihat penjualan ayam yang dibandrol ratusan juta.
Sang pemilik peternakan yang bernama asli Charnnarong Chuenjit (umur 36 tahun) mengungkapkan bahwa ayam tersebut memiliki berat 2,6kg dan merupakan salah satu dari 50 ayam ia budidayakan. Sebelumnya Dia telah membeli ayam jantan tersebut dengan harga 80.000 baht, atau setara dengan 30 juta rupiah ketika ayam itu berumur kurang dari satu tahun.
Nilai jual ayam tersebut naik setelah memenangkan tiga pertandingan berturut-turut. Dia awalnya ditawari 500.000 baht untuk ayam jago kesayangannya, tetapi dia menolaknya. Kemudian dia ditawari 1 juta baht, dan dia setuju untuk menjual. ( Sumber: bangkokpost.com )